Replace This Text With Your Featured Post 4 Description. />

Minggu, 19 Mei 2013

Pengalaman Di Bali yang Menakjubkan



Bali terletak di antara Pulau Jawa dan Pulau Lombok. Ibukota provinsinya ialah Denpasar yang terletak di bagian selatan pulau ini. Mayoritas penduduk Bali adalah pemeluk agama Hindu. Di dunia, Bali terkenal sebagai tujuan pariwisata dengan keunikan berbagai hasil seni-budayanya, khususnya bagi para wisatawan Jepang dan Australia. Bali juga dikenal dengan sebutan Pulau Dewata dan Pulau Seribu Pura.

Perjalanan saya ke Pulau Bali di akhir tahun 2011 untuk menyambut pergantian tahun benar-benar moment yang tidak bisa dilupakan. Bermula dari ajakan sahabat sekaligus saudara saya untuk mengikuti paket liburan tahun Baru ke Bali beserta rombongan teman sekantornya merupakan kado penutup tahun yang sangat menyenangkan. Untuk pertama kalinya mengunjungi pulau indah tersebut dan bertemu dengan teman-teman baru merupakan pengalaman pribadi yang sangat berkesan.

Perjalanan dimulai dari kota Bandung dengan menggunakan Bus Pariwisata yang berisi hampir 30 wisatawan lokal, dan saya satu2nya orang yang berasal dari luar pulau Jawa dengan Ricky.
Keceriaan rombongan BTDB didalam Bus MargaTour
 Tidak banyak obrolan selama perjalanan ke Kota Denpasar yang memakan waktu hampir 2 hari 1 malam tersebut. Keakraban antar rombongan mulai terbina ditempat peristirahatan singgah untuk bersih-bersih dan makan.


Selama di Denpasar selama  3 hari 2 malam, ada beberapa tempat wisata yang saya dan rombongan kunjungi, yaitu  :
Garuda Wisnu Kencana
  • Kampung Kertalangu, Terletak di Kesiman Kertalangu Denpasar, Desa Budaya Kertalangu adalah salah satu objek dan daya tarik wisata di Kota Denpasar yang memanfaatkan hamparan persawasahan sebagai daya tarik utama.
  • Pantai Kuta, tutup tahun 2011 ke 2012 dengan berjalan kaki menuju pantai Kuta yang ramai turis lokal dan asing merupakan acara tutup tahun yang sangat meriah.
  • Garuda Wisnu Kencana (GWK), disimbulkan dengan patung dewa Wisnu yang berdiri tegak di bukit Unggasan. Patung dewa Wisnu memiliki tinggi 20 meter. Di tempat wisata GWK ini, kita bisa menikmati pemandangan dari matahari terbit dan matahari terbenam serta batu-batu yang menjulang tinggi dan tertata rapi.
  • Tanjung Benoa, untuk yang suka wisata air wajib mengunjungi  tempat ini, karna banyak disuguhkan kegiatan air yang memacu adrenaline kita.
Pantai Tanjung Benoa
  • Bedugul, terletak di Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan Bali. yang menawarkan keindahan pemandangan alam daerah pegunungan dan danau.
  • Tanah Lot, Tanah Lot adalah salah satu obyek wisata terkenal di pulau Bali. Terletak di Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan
Rombongan BDTB di Tanah Lot

  • Jalan Legian, mengelilingi jalan legian hingga ke pantai legian dimalam hari sambil merasakan hiruk pikuk kehidupan malam di kota Denpasar. 
  • Jogger, pusat belanja oleh2 terkenal di Bali dan harganya pun tidak bisa disamakan dengan eceran kaki lima. hehehe
  • Jimbaran, dinner dimalam terakhir beserta rombongan sekaligus acara perpisahan dan pembagian doorprize.
Malam terakhir beserta rombongan di Jimbaran
Meskipun masih banyak tempat yang belum dikunjungi di Bali, tapi moment perjalanan kami sangat mengesanakan bagi rombongan. dan semoga nanti suatu saat saya bisa kemballi lagi ke kota ini untuk mengunjungi tempat wisata yang belum sempat disinggahi. Amien.

Perjalanan pulang dilanjutkan dengan mampir dikota Yogyakarta kemudian diakhiri kembali di Bandung sebagai akhir perjalanan wisata rombongan Bandung Tour De Bali  Marga Tour, .

Benar-benar penutup tahun yang tak terlupakan, Thanks a lot of to My brother Ricky, my agent travel Indah and Rombongan teman-teman BTDB. Thank you very much.. Love u all.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar